Tabrakan Antara 2 Truk di Desa Lorok, Evendi Terluka

Pelajar SMAN 1 Simpangrimba Antusias Ikuti Pelatihan Jurnalistik
Desember 1, 2022
Lanjut, Bupati Panca Melantik 3 Kades di Kecamatan Indralaya Selatan
Desember 1, 2022

SUMSEL, RADARBAHTERA.COM – Terjadi kecelakaan lalulintas antara mobil truk Hino bernopol BG 8749 IH yang dikendarai oleh Evendi (27) warga desa Tanjung Jambu Kecamatan Merapi Timur, Kabupaten Lahat, dengan mobil truk bernopol BG 8313 CE dikendarai oleh Taufik Alwi (53) warga Kampung Rawa Bangun Palembang pada Rabu (30/11/2022).

Kapolres OI, AKBP Andi Baso Rahman, Kamis (01/12/2022) menyampaikan, kecelakaan lalu lintas  tersebut terjadi di jalan lintas Palembang-Prabumulih Desa Lorok, Kecamatan Indralaya Utara, Kabupaten Ogan Ilir pada Rabu kemarin sekira pukul 23.30 WIB.

Kapolres Andi juga mengatakan, penyebab kecelakaan tersebut yaitu cuaca yang buruk dalam keadaan hujan dan gelap tanpa penerangan jalan.

“Kedua mobil ini sama-sama dari arah Prabumulih menuju ke Kota Palembang, saat itu cuaca dalam keadaan hujan dan gelap tanpa penerangan jalan,” katanya.

Untuk kerugian materil dan korban jiwa, Kapolres OI menjelaskan tidak ada korban jiwa, namun masing-masing mobil mengalami kerusakan dan kerugian materil.

“Untuk korban jiwa tidak ada, tapi sopir atas nama Evendi mengalami luka robek di bagian kepala. Dan untuk kerugian materil diperkirakan sebesar Rp.7juta rupiah,” jelasnya.

Saat ini kejadian tersebut sudah ditangani oleh pihak Satlantas Polres OI dengan mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) serta mengumpulkan keterangan saksi-saksi.

“Untuk saat ini, kami sudah mengamankan barang bukti yakni kedua kendaraan tersebut beserta dengan STNK. Dan untuk korban luka sudah dibawa ke rumah sakit,” pungkasnya. (Neng/RB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *