Serap Aspirasi Masyarakat, Batianus Gelar Reses di Desa Belilik

Mayat Oong Ditemukan Pencari Busa Pantai Gelam Desa Batu Beriga
Januari 15, 2022
Lagi, Tim Cheetah Polres Basel Tangkap IRT Pengedar Sabu
Januari 16, 2022
BABEL, RADARBAHTERA.COM – Guna menyerap aspirasi masyarakat, Wakil Ketua I DPRD Bangka Tengah (Bateng), Batianus SE, menggelar kegiatan Reses Masa Sidang I tahun 2022 DPRD Kabupaten Bateng di Desa Belilik, Kecamatan Namang, Sabtu (15/01/2022).
 
Batianus mengatakan, pada reses tersebut warga menyampaikan permintaan untuk memfasilitasi masyarakat yang tidak mampu untuk pengurusan BPJS PBI.
 
“Puji Tuhan kegiatan reses tadi berjalan lancar dan akrab, warga tadi menyampaikan aspirasi mereka, salah satunya tentang pengurusan BPJS PBI,” kata Batianus.
 
Selain itu, ia mengatakan warga juga menyampaikan permintaan bagi masyarakat penyandang disabilitas agar diperhatikan, selain itu masyarakat juga meminta dibuatkan Lapangan Bola Voli untuk kegiatan olahraga bagi masyarakat Desa Belilik.
 
Melalui kegiatan reses kali ini, Batianus kembali mengajak masyarakat untuk tetap menjaga pola hidup sehat dengan makan makanan yang bergizi serta rajin berolahraga, dan tetap menjaga protokol kesehatan (prokes) Covid-19.
 
“Tetap jaga prokes dan olahraga, aktivitas-aktivitas di luar lapangan seperti berkebun juga tetap dilakukan guna meningkatkan imunitas,” kata Batianus. (RB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *