JAKARTA, RADARBAHTERA.COM – Ucapan syukur kepada Allah Swt menjadi kata pertama yang diucapkan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Naziarto saat ditemui setelah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kep. Babel meraih penghargaan Parahita Ekapraya oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) RI.
Naziarto yg mewakili Pj Gubernur Safrizal untuk menerima penghargaan tersebut (waktu bersamaan Safrizal menerima penghargaan Keterbukaan Informasi Publik oleh Wapres di kantor Wapres), mengatakan tahun ini kita naik peringkat dari tahun sebelumnya, dari Kategori Madya ke Nindya, ujar Sekda Naziarto di Studio Metro TV, Selasa (19/12/2023).
Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada kadis DP3ACSKB Pak Asyraf dan seluruh staf yang telah berupaya maksimal dalam menjalan Roda TUPOKSInya sehingga sukses Pemprov Kep. Bangka Belitung memperoleh penghargaan ini.
Dihadapan awak Media, Naziarto senang dengan prestasi yang telah diraih, pasalnya selain Pemprov Kep. Babel yang meraih berbagai penghargaan pada ajang ini. Pemerintah Kabupaten/Kota di Kep. Babel pun juga menerimanya.
Untuk itu, dirinya yang didampingi oleh Kepala Dinas DP3ACSKB Asyraf Suryadin dan Kepala Bidang Perlindungan Perempuan Engkus Kuswenda pun turut menyampikan apresiasinya. Mengucapkan selamat kepada para Bupati dan walikota yang mendapatkan penghargaan serupa, meski dengan kategori yang berbeda.
“ Saya pribadi dan atas nama Pj Gubernur pak Safrizal beserta Pak Asyraf dan Pak Engkus mengucapkan selamat kepada bupati dan walikota kita yang juga mendapatkan Penghargaan Parahita Ekapraya. Terima kasih atas kerjasamanya yang luar biasa,” ujar Naziarto.
Diketahui Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah dan Kabupaten Bangka berada pada Peringkat Nindya, sementara Pemerintah Kabupaten Belitung dan Kabupaten Belitung Timur Peringkat Pratama, serta Pemerintah Kabupaten Bangka Barat dan Kota Pangkalpinang Peringkat Madya.
Pencapaian keberhasilan OPD jajaran Pemprov Kep. Babel empat tahun terakhir dari tahun ke tahun disebutkan oleh Sekda Naziarto, ini semua berkat dari bimbingan, arahan, dan binaan dari Kepala Daerah sebelumnya.
“Baik itu dari masa Pak Erzaldi, Pak Ridwan, Pak Suganda, hingga ke masa yang sekarang Pak Safrizal. Mudah- mudahan tahun-tahun berikutnya penghargaan apapun dari Kementerian/LPNK kepada Provinsi dan Kabupaten/kota di Provinsi Babel terus kita raih, ungkapnya.
“Selama diamanahkan sebagai Sekda Provinsi Kep. Babel sejak Pebruari 2020, saya mengamati dalam setiap tahunnya Pemerintah Provinsi terus mengupayakan yang terbaik dan berinovasi. Jadi, tidak heran lagi apabila penilaian kinerja dan peringkat kita terus naik,” tambahnya.
Dengan “bersandingnya” Bumi Serumpun Sebalai dengan provinsi lainnya dalam ajang-ajang bergengsi seperti ini, membuat Sekda Naziarto optimis bahwa Kep. Babel dapat “sejajar” dengan provinsi besar lainnya dimasa mendatang dibawah kepemimpinan Pj Gubernur Safrizal ZA dan Gubernur berikutnya nanti untuk memimpin Provinsi Kep. Babel. (*/RB)