Ratusan Personil Polres Basel Lakukan Pengamanan Pawai HUT RI-77

Kecelakaan Tambang di Laut Sukadamai, Hadi Tewas Tertimpa Tanah Longsor
September 1, 2022
Sekda Radmida Optimis Pencapaian PBB-P2 Tahun 2022 Over Target
September 1, 2022
BABEL, RADARBAHTERA.COM – Polres Bangka Selatan (Basel) kerahkan personel untuk melakukan pengamanan selama tiga hari sejak tanggal 29 sampai 31 Agustus 2022 di beberapa titik pusat keramaian dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-77 yang digelar Pemkab Basel.
 
Kegiatan pengamanan tersebut dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Basel, Kompol Harry Kartono bersama dengan seluruh Kasat dan beberapa personil anggota.
 
Kapolres Basel AKBP Joko Isnawan melalui Kabag Ops Kompol Harry Kartono menyebutkan, pihaknya melakukan pengamanan khususnya untuk wilayah yang dilewati peserta pawai maupun karnaval.
 
“Ada 254 orang personel yang kita kerahkan untuk melakukan pengamanan, terhadap kegiatan yang digelar selama tiga hari ini,” kata Kompol Hary Kartono, Rabu (01/09/2022).
 
“Personel yang kita kerahkan dari beberapa satuan, dibagi dalam beberapa titik untuk memberikan kelancaran dalam pelaksanaan kegiatan baris-berbaris hingga karnaval,” tambahnya.
 
Kompol Hary menambahkan, selama kegiatan, anggota diwajibkan siaga dan tetap melakukan pengamanan selama kegiatan berlangsung.
 
“Alhamdulillah hingga sore kemarin, pengamanan aman terkendali, kegiatan berjalan lancar tanpa ada kendala. Walaupun kemarin sempat terjadi turun hujan, akan tetapi semua berjalan sesuai rencana,” ujarnya.
 
Menurutnya, dengan adanya pengamanan yang dilakukan pihak Polres Basel, mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan.
 
“Tetap kita harus waspada karena apa mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan terutama 3C, jadi kita harus turunkan anggota jangan sampai masyarakat tidak nyaman untuk menyaksikan atau menonton baris-baris maupun karnaval,” pungkasnya.
 
Selain itu, pihak Polres Basel berkoodinasi dengan Satpol PP, Dishub dan instansi lainnya dalam melakukan pengamanan kegiatan HUT RI ke-77. (Neneng)
 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *