Pengusaha Tambak Udang di Bateng Dituntut Peduli Masyarakat

Aliansi Pemuda Pangkalpinang Bersatu Laporkan Abu Janda ke Polisi
Februari 4, 2021
Ini Harapan Masyarakat Penambang Desa Penyak kepada PT MSP
Februari 4, 2021
BABEL, RADARBAHTERA.COM – Keberadaan usaha tambak udang di Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) diharapkan memberikan perhatian, kepedulian dan manfaat bagi masyarakat setempat, maka dari itu Pemda Bateng memanggil para pelaku usaha tambak udang baru-baru ini.
 
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja (DPMPTK) Bateng, Hj Kartina menyebut beberapa minggu terakhir pengusaha tambak udang se Bateng dipanggil oleh Pemkab Bateng, saat itu pertemuannya langsung dipimpin oleh Bupati Bateng, Yulianto satin.
 
Dalam pertemuan itu, menurut Kartina, Pemkab Bateng meminta 7 Perusahaan dengan 9 titik lokasi tambak udang di Bateng segera mengurus tuntas perizinannya.
 
“Baik itu Izin Lokasi, Izin Lingkungan, Izin Mendirikan Bangunan, Izin Usaha Perikanan hingga Izin Pembuangan Air Limbah semuanya harus diurus dengan tuntas. Dan itu, sudah kami sampaikan,” kata Hj Kartina, Kamis (04/02/2021).
 
Selain perizinan, Pemkab Bateng juga meminta agar pengusaha memperhatikan masyarakat setempat. Baik dalam pemberdayaan masyarakat, hingga program CSR.
 
“Bisa dikatakan wajib, pelaksanaan rekrutmen untuk tenaga kerja lokal hingga CSR,” tegasnya.
 
Dalam pertemuan itu, Kartina mengungkapkan pihak perusahaan merespon positif, mereka akan melaksanakan kewajibannya terutama perhatian kepada warga setempat.
 
“Kita lihat nanti realisasi dari pengusaha tambak udang di Bateng ini seperti apa kepada masyarakat setempat,” ungkapnya.
 
Dari pemantuan awak media belakangan ini, dari 7 Perusahaan yang ada di bateng baru 1 perusahaan yakni CV Tanjung Langka Tri Anugerah (TLTA) yang rutin memberikan CSR berupa sembako selama 3 tahun belakang.
 
“Untuk tenaga kerja lokal sudah kami rekrut lebih dari 60 persen dari total tenaga kerja yang ada saat ini,” kata Sudiarto owner CV TLTA. (Ronie)
 
Editor: Andrian 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *