SUMSEL, RADARBAHTERA.COM – Ditandai dengan pemukulan gong dan pelepasan balon udara, Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pagaralam Dahnial Nasution, membuka secara resmi Peluncuran (Launching) Gerakan Pelajar Cinta Megalitik (Gelitik) pada Satuan Pendidikan Dasar di Kota Pagar Alam, bertempat di Lapangan Merdeka, Alun-Alun Utara Kota Pagaralam, pada Kamis (14/11/2024).
Dalam sambutannya, Pj Sekda menyampaikan apresiasi yang sebesar besarnya kepada Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pagar Alam serta para Stakeholder pendukung dan seluruh panitia yang telah menyelenggarakan gerakan ini. Inisiatif dan Inovasi ini sangat luar biasa dalam menumbuhkan kecintaan generasi muda terhadap warisan budaya kita.
“Dengan mengenalkan budaya kita sejak dini, diharapkan para generasi muda dapat lebih menghargai dan melestarikan warisan budaya megalitik yang merupakan kekayaan bangsa” ujar Pj Sekda Dahnial Nasution.
Diharapkan, lanjutnya, untuk Gerakan Pelajar Cinta Megalitik ini terus berlanjut dan berkembang serta mendapatkan banyak manfaat sekaligus menjadi pematik semangat untuk melaksanakan pelestarian cagar budaya khususnya megalitik yang ada di Kota Pagaralam.
Pada launching yang diikuti oleh seluruh Siswa/Siswi tingkat SD, SMP serta SMA/SMK se Kota Pagaralam, juga dihadiri oleh Kepala Disdikbud, Kepala Bappeda, Kepala BKD, Kepala BKPSDM, Kepala Diskominfo, Kabag Hukum, Ketua Kwarcab Pagar Alam, Manager Pagaralam Pos, Seluruh Kepala Sekolah dan Pengawas SD, SMP serta SMA/SMK, Serta Pengurus KKKS SD dan MKKS. (*/Kmf/RB)