BABEL, RADARBAHTERA.COM – Adet Mastur dan Erlansyah Roskar Aprinata secara resmi mendaftarkan diri sebagai pasangan bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, dengan mengusung moto Bersama Brother Adet-Erlan (Brother) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bangka Tengah, pada Rabu 28 Agustus 2024.
Usai mendaftar diri ke KPU Bangka Tengah Adet mengatakan bahwa dirinya dan Erlan mendaftarkan diri ke KPU hanya dengan menggunakan partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) tanpa koalisi.
“Berdasarkan data-data persyaratan kita diterima oleh KPU Bangka Tengah untuk mendaftar sebagai Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bangka Tengah,” tuturnya.
Ia menjelaskan, setelah tahapan ini pada tanggal 22 dan 23 September 2024, penetapan nomor urut Calon Bupati dan Wakil Bupati Bangka Tengah.
“Pasangan Adet-Erlan siap dengan semua resiko yang ada, baik menang ataupun kalah. Bagi saya pertarungan itu tidak ada yang berat, politik itu adalah seni,” katanya.
Ia menambahkan untuk partai pendukung kita diusung dalam waktu dekat ini ada dari Partai Garuda, PKN, Perindo, dan akan menyusul dalam waktu dekat ini partai PSI,” tandasnya. (*/Yan)