BABEL, RADARBAHTERA.COM – Kapolres Bangka Tengah (Bateng), AKBP Risya Mustario tinjau kegiatan Vaksinasi Merdeka Anak digelar serentak se-Indonesia yang digelar di beberapa tempat di Kabupaten Bateng, Rabu (05/01/2022).
Kapolres Risya mengatakan, launching Vaksinasi Merdeka Anak dilaksanakan serentak seluruh Indonesia dipantau langsung Kapolri secara online melalui zoom meting.
“Vaksinasi Merdeka ini, dengan sasaran anak usia 6-11 tahun sudah dimulai serentak seluruh Indonesia hari ini. Untuk di Bateng, dilaksanakan di Koba seperti di SD 1 dan SD 3 Koba dan di kantor Desa Terubus, serta Desa Penyak,” katanya.
Kapolres Bateng mengajak anak-anak untuk mendapatkan vaksinasi demi terciptanya kekebalan komunitas khususnya kelompok anak usia 6-11 tahun, serta mendukung program pemerintah agar cepat terlaksananya pembelajaran tatap muka yang normal.
“Kepada para orang tua, agar bersedia membawa anak-anak mendapatkan vaksinasi covid-19 guna mendukung program pemerintah menciptakan kekebalan komunitas khususnya di kelompok anak-anak usia 6-11 tahun,” tandas AKBP Risya. (Rian/RB)