Jelang Cuti Bersama, Wabup OI Sidak Pegawai

Polres Bateng Bongkar Paksa Ponton Penambang Marbuk Kenari Pungguk
Mei 10, 2021
Pecahan Uang Baru Rp.5ribu dan Rp.10ribu Paling Diminati Masyarakat
Mei 10, 2021
SUMSEL, RADARBAHTERA.COM – Jelang cuti bersama hari raya Idul Fitri 1442 Hijriah yang akan berlangsung mulai Rabu lusa (12/05/202), maka Wakil Bupati Ogan Ilir (OI) H Ardani melakukan sidak mengecek kehadiran pegawai di seluruh kantor OPD di lingkungan Pemkab OI, Senin (10/05/2021).
Dari pantauan, saat melakukan sidak ke OPD tersebut Wabup Ardani mengecek langsung daftar kehadiran ASN setiap OPD. Jika kedapatan tak hadir, maka ASN itu langsung dicatat dan kertas absensinya langsung dikumpulkan terus dibawa untuk dievaluasi.
Usai sidak, Wabup H Ardani kepada awak media mengatakan, dalam sidak tersebut ia mendapati ada dua OPD yang kehadiran ASN nya dibawah 50 persen. Ketidak hadiran ASN itu, selanjutnya akan dilaporkan kepada Bupati OI, Panca Wijaya Akbar.
“Sidak ini dilakukan karena seringkali jelang hari raya seperti ini apalagi tinggal 2 hari lagi ASN banyak yang tidak masuk kerja lagi, oleh karena itu sesuai instruksi Pak Bupati perlu dilakukan pengecekan untuk memastikan apakah ASN tersebut benar-benar hadir atau sudah libur duluan,” ujar Wabup Ardani.
Dipastikan juga oleh wakil bupati H.Ardani  akan melakukan sidak kembali pasca cuti bersama untuk mengecek kehadiran ASN setelah libur lebaran apakah masih ada yang bolos atau tidak. (Tum)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *