Hujan, Jalan Raya Kurau Licin, Xenia Bertabrakan Dengan Dum Truk, Dua Warga Sungailiat dan Lampung Tewas Ditempat

Kasus Penyebar Video Syur di Basel Sudah P21
Januari 19, 2022
Sopir dan Penumpang Tewas Lakalantas di Jalan Kurau Timur, Warga Sungailiat dan Lampung
Januari 20, 2022

BABEL, RADARBAHTERA.COM – Dua orang yang tewas dalam insiden Kecelakaan Lalulintas (Lakalantas) Mobil Xenia VS Dum Truk di Jalan Raya Kurau Kecamatan Koba Kabupaten Bangka Tengah (Bateng), Rabu (19/01/2022) merupakan warga Sungailiat dan Lampung.

Mereka yang tewas di tempat adalah pengemudi dan penumpang Mobil Xenia hijau dengan plat Polisi BN 1623 RQ itu bernama Samsul (55) dan Rusdi (45). Sementara pengemudi Mobil Dum Truk dengan Plat Polisi BN 8162 PO bernama Agus Warsito (30), warga Jalan Selan Kota Pangkalpinang.

Kasatlantas Polres Bateng, Iptu Ellen Pricillia Caroline seizin Kapolres Bateng, AKBP Moch Risya Mustario membenarkan bahwa sesuai KTP diketahui dua orang pengemudi dan penumpang mobil Xenia itu warga Sungailiat bernama Samsul dan Provinsi Lampung bernama Rusdi, sementara pengemudi dum truk merupakan warga Jalan Selan Kota Pangkalpinang bernama Agus Warsito.

“Dalam insiden tersebut, 2 orang pengemudi dan penumpang Xenia meninggal dunia, kemudian 1 orang pengemudi Dum Truk hanya luka ringan,” kata Iptu Ellen didampingi KBO Satlantas Polres Bateng, Ipda Elman, Kamis (20/01/2022).

Menurut Iptu Ellen, kronologis kejadian bermula saat Mobil Xenia dikendarai Samsul melaju dari arah Koba menuju Pangkalpinang dengan cuaca saat itu hujan deras membuat jalanan licin. Tepat di Jalan Raya Kurau, mobil Samsul mengalami oleng kearah berlawanan hingga membuat kaget pengemudi Dum Truk, Agus Warsito.

“Karena kaget, mobil Agus membanting stir ke arah berlawanan juga hingga posisi kepala mobil ke arah Kota Pangkalpinang. Saat itulah insiden ini terjadi, mobil Xenia Samsul menabrak bagian belakang Dum Truk Agus,” ujar Iptu Ellen.

Akibat tabrakan itu, Mobil Xenia Samsul mengalami ringsek bagian depan, membuat pengemudi dan penumpangnya terjepit kabin atas dan meninggal dunia di Tempat Kejadian Perkara (TKP). Sementara Mobil Dum Truk Agus terdorong hingga terbalik ke bahu jalan, membuat kepala mobil ringsek dan kaca bagian depan pecah.

“Agusnya hanya mengalami luka ringan,” ulasnya lagi.

Menurut Iptu Ellen, pihaknya telah melakukan olah TKP dan memintai keterangan saksi mata, termasuk sopir Dum Truk Agus. Saat ini, kedua mobil itu juga sudah di evakuasi dan diamankan pihaknya ke kantor Satlantas Polres Bateng.

“Lantaran cuaca hujan deras hingga malam hari, kedua korban meninggal dunia berhasil kita evakuasi sekira pukul 14.22 Wib. Kemudian kedua mobilnya kita bawa sekira pukul 09.00 Wib. Kedua korban meninggal dunia malam hari itu juga telah dibawa oleh pihak keluarga ke Sungailiat,” ungkapnya.

“Lakalantas ini, kami proses sesuai hukum berlaku berdasarkan olah TKP dan keterangan saksi mata,” pungkasnya. (Ronie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *