Grand Final Bujang Dayang Basel 2022, Bupati Riza : Promosikan Wisata Budaya Basel

Fun Bike Meriahkan HUT Kota Koba Ke-168
Juli 31, 2022
Bupati Algafry Pastikan Pawai Karnaval Diselenggarakan Tahun Ini
Juli 31, 2022
BABEL, RADARBAHTERA.COM – Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan (Basel), menggelar malam puncak Grand Final pemilihan Duta Wisata Bujang Dayang Bangka Selatan 2022 di halaman Balai Wisata Toboali, Bangka Selatan, Sabtu malam (30/07/2022).
 
Acara tersebut dibuka langsung oleh Bupati Basel, Riza Herdavid juga dihadiri oleh Wabup Debby Vita Dewi, Sekda Eddy Supriadi, Kasat Intel Polres Basel Iptu Marwan, perwakilan Kejari Basel, Kepala OPD lingkungan Pemda Basel, serta tamu undangan lainnya.
 
Dalam sambutannya, Bupati Riza mengungkapkan, Basel memiliki potensi wisata dan budaya membanggakan, serta memiliki pulau-pulau kecil dengan penuh keanekaragaman hayati dan adat istiadat budaya yang unik.
 
Ia berharap, dengan adanya Duta Wisata Basel yang aktif dapat mempromosikan wisata dan budaya, maupun kegiatan lainnya yang berhubungan dengan lingkungan dan kemasyarakatan.
 
“Tentunya hal itu, bisa menginspirasi dan memotivasi bagi pemuda dan pemudi di Basel ini untuk menjadi sosok generasi berprestasi yang membanggakan,” harapnya. 
 
Diungkapkannya, Duta Wisata Bangka Selatan sudah tiga tahun berturut-turut menorehkan prestasi dengan menjadi pemenang sebagai perwakilan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung untuk “bertarung” di tingkat Nasional.
 
“Duta Wisata, bisa bersinergi untuk membangkitkan pariwisata maupun ekonomi kreatif Kabupaten Bangka Selatan,” tandas Bupati Riza.
 
Sementara itu, Pelindung Bujang Dayang Basel Tahun 2022, Debby Vita Dewi SE berharap, Duta Wisata yang terpilih bisa menjadi panutan bagi pemuda dan pemudi Bangka Selatan serta bisa memberikan kontribusi besar bagi Negeri Beribu Pesona.
 
Sementara itu, Pelindung Bujang Dayang Basel Tahun 2022, Debby Vita Dewi SE berharap, Duta Wisata yang terpilih bisa menjadi panutan bagi pemuda dan pemudi Bangka Selatan serta bisa memberikan kontribusi besar bagi Negeri Beribu Pesona.
 
Dari lima finalis dalam Grand Final Duta Wisata itu, dipilih dua pasangan yang menjadi perwakilan Bangka Selatan untuk pemilihan Duta Wisata tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Adapun kedua pasangan itu ialah bujang Mario dan Rio, sedangkan untuk dayang, diwakili oleh Gisela dan Wiwi.
 
Dan untuk Juara I Duta Wisata Bangka Selatan, berhasil dimenangkan oleh bujang Rio Saputra perwakilan dari kecamatan Simpang Rimba dan dayang Gisela Nofena asal Kecamatan Toboali. (Neneng)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *