Bupati dan Wabup Bateng Kembali Geliatkan Sajadah Fajar di Desa Belilik

Puting Beliung Robohkan Rumah Warga Desa Aurstanding
Januari 18, 2022
Gowes Bersama ISSI, Algafry-Erfian Sapa Masyarakat Seraya Salurkan Bantuan
Januari 18, 2022

BABEL, RADARBAHTERA.COM – Masjid Darussalam, Desa Belilik, Kecamatan Namang, menjadi Masjid yang disinggahi pada Sajadah Fajar, Selasa (18/01/2022) kali ini. Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman, S.T., dan Wakil Bupati Bangka Tengah, Herry Erfian, S.T., yang hadir pada kesempatan ini juga memberikan 20 bantuan paket sembako yang berasal dari ASN Bangka Tengah serta 41 bantuan paket sembako yang berasal dari pribadi Bupati Bangka Tengah.

Sajadah Fajar ini diisi dengan tausiyah Ustadz H. Muhammad Kurnia, Lc., MA., seraya silaturahmi antara Bupati Bangka Tengah, Wakil Bupati Bangka Tengah beserta jajarannya dengan masyarakat Desa Belilik.

Algafry dalam sambutannya mengungkapkan rasa bahagia dan bangga karena bisa bersama masyarakat dalam menjalankan ibadah Sholat Subuh Berjamaah.

“Kita harus bangga dan senang bisa beribadah bersama di Masjid yang kita cintai. Ini merupakan rahmat dari Allah SWT, ” ungkap Algafry.

“Kita juga harus terus senantiasa bersyukur serta mengevaluasi diri sejauh mana kita sebagai Umat Islam dalam berbuat kebaikan dan mendekatkan diri kepada Allah SWT,” sambungnya.

Dalam momen silaturahmi ini juga, Bupati Bangka Tengah berharap bantuan yang diberikan ini dapat memberikan manfaat yang sebaik-baiknya bagi masyarakat yang menerima bantuan.

“Mudah-mudahan ini bisa membantu serta memberikan manfaat. Kami selaku Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah juga meminta doa Bapak/Ibu agar kami selalu dapat memberikan yang terbaik untuk masyarakat Bangka Tengah,” harapnya.

Hadir dalam Sajadah Fajar di Masjid Darussalam, yakni para Asisten dan para Staf Ahli Setda Kabupaten Bangka Tengah, para Kepala Badan dan Dinas se-Kabupaten Bangka Tengah, Camat Namang, para Kabag Setda Kabupaten Bangka Tengah, Ketua LPTQ Bangka Tengah, BKPRMI Bangka Tengah, Sekcam Namang Kades Belilik, Babinsa, Ketua Masjid Darussalam beserta pengurus, dan masyarakat Desa Belilik. (RB/Diskominfo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *