Bupati Algafry: KNPI Harus Bersinergi Membangun Bateng

M Nuh : Pengelola Media Perlu Pahami Digital Culture
Maret 8, 2021
Bupati Algafry Sambut Kunjungan UNMUH Babel
Maret 8, 2021
BABEL, RADARBAHTERA.COM – Bupati Bangka Tengah (Bateng), Algafry Rahman, mengajak Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Bateng untuk dapat bersinergi dalam menyusun langkah-langkah pembangunan yang menjadi prioritas.
 
Menurut Bupati Algafry, sebagai organisasi pemuda, KNPI juga memiliki peran dan andil dalam mendukung pembangunan. Maka dari itu, orang nomor satu di Bateng itu mengajak, agar KNPI Bateng dapat bersinergi dalam menyusun langkah-langkah pembangunan yang menjadi prioritas di Bateng.
 
“Tolong bantu kami, dukung program-program yang ada,” kata Algafry dalam audiensi bersama pengurus KNPI Bateng di Ruang Rapat VIP Kabupaten Bateng, Senin (08/03/2021).
 
Algafry mengungkapkan, salah satu program yang akan dikembangkan Pemda Bateng adalah tambak rakyat. Maka dari itu, ia mengajak KNPI sebagai wadah generasi muda ini untuk ikut andil dalam mengembangkan bioflok tambak rakyat.
 
“Saya inginkan agar KNPI ikut andil dalam pengembangan tambak rakyat ini, nanti akan dilatih oleh ahli pengembang tambak sehingga KNPI dapat menjadi penyuluh kepada masyarakat,” katanya.
 
Bupati Algafry berharap, KNPI Bateng dapat berinovasi dengan program-program positif untuk pembangunan di Bateng kedepannya. Pemda Bateng, siap mensupport itu. (Andrian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *