BNNK dan Kominfo OI Gandeng Wartawan Sosialisasikan Bahaya Narkoba

Akhir Bulan Ini, Partai Golkar Ogan Ilir Gelar Musda
Juni 16, 2021
Kasus Covid meningkat, Usulan Munas Kadin Ditunda Menguat
Juni 17, 2021
SUMSEL, RADARBAHTERA.COM –  Sebanyak 21 orang Jurnalis yang ada di Kabupaten Ogan Ilir (OI), mengikuti kegiatkan workshop dengan nara sumber dari Kepala BNNK dan Dinas Kominfo OI bertemakan Pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran narkoba (P4GN), bertempat di RM PAS Indralaya, Rabu pagi (16/06/2021).
 
Kepala Dinas Kominfo OI Yohanas yang diwakili Kepala bidang Kominfo Wahyudi mengatakan, peran pemerintah dalam P4GN belum begitu maksimal, namun ke depan akan ditingkatkan dan dimaksimalkan kembali.
 
“Nantinya, kami akan lakukan koordinasi dan integrasi kepada para OPD OI agar pesan dan pencegahan penyalahgunaan narkoba ini dapat terkampanyekan dan diserap oleh masyarakat secara baik,” jelasnya.
 
Kepala BNNK OI AKBP Irvan Arsanto SSos menyampaikan, dengan dilibatkanya media dalam kegiatan P4GN ini dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat  tentang bahaya narkoba.
 
“Dengan ikut sertanya awak media dalam mensosialisasikan bahaya narkoba ini, kami berharap nantinya dapat membantu menekan kasus-kasus penyalahgunaan obat-obatan terlarang tersebut,” ungkapnya.
 
Irvan juga mengungkapkan, hasil survei BNN tahun 2020, Sumsel masuk 5 besar dalam penggunaan narkotika, dan narkoba menjadi permasalahan sosial ke tiga setelah pencurian dan miras.
 
Dalam kesempatan itu, awak media menyampaikan, bahwa workshop ini sangat bermanfaat karena membuka pintu komunikasi dengan BNNK OI. Namun Diharapkan kedepan makin terjalin relasi positif antara media dan BNN terkait informasi dan sosialisasi soal bahaya narkoba. (TUM)
 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *