Post Views: 1,267
BABEL,
RADARBAHTERA.COM – Bupati Bangka Tengah (Bateng), Algafry Rahman menyerahkan bantuan stimulasi perumahan kepada warga Kelurahan Simpangperlang, Kecamatan Koba, Senin (19/04/2021).
Bupati Algafry mengatakan, bantuan stimulasi perumahan yang diterima masyarakat ini, merupakan anggaran yang diberikan dari Pemprov Babel melalui program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) kepada 100 warga yang berhak menerima.
“Stimulan diberikan oleh pemerintah tersebut, memang pemanfaatannya sudah jelas bagi masyarakat,” katanya.
Memurutnya, melaui stimulus dan perhatian pemerintah ini, diharapkan dapat mendorong kehidupan masyarakat dapat lebih baik. “Secara anggaran, sudah jelas yakni Rp.20juta, dengan rincian Rp.17,5juta untuk membeli bahan material, sementara sisanya Rp.2,5juta untuk upah,” terangnya.
Untuk itu, ia mengajak masyarakat yang mendapatkan bantuan saling gotong royong dan bahu membahu dalam proses pembuatan sehingga dapat mengurangi biaya upah pembuatan rumah.
“Jadi penerima bantuan stimulan rumah ini, masyarakat berpenghasilan rendah, yang sebelumnya masuk dalam kategori miskin yang kondisi rumahnya perlu diperbaiki sehingga dibantu pemerintah dalam program ini,” tandas Bupati Algafry. (Andrian)