BABEL, RADARBAHTERA.COM – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pangkalpinang menggelar acara Lomba Baca Puisi bagi Guru Bahasa Indonesia seKota Pangkalpinang tahun 2024, Selasa (20/02/2024).
Mengusung tema “Kita Tingkatkan Kompetensi Tenaga Pendidik Sekaligus Pengembangan Kapasitas Literasi Daerah Untuk Pangkalpinang Yang Berdaya Saing”.
Acara tersebut diadakan di lantai 2 Perpustakaan Kota Pangkalpinang dan juga dihadiri oleh Pj Walikota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan.
Lusje mengungkapkan, pekan lalu dirinya sudah meninjau perpustakaan ini dan seperti yang dilihatnya perpustakaan ini memang sangat bagus.
“Perpustakaannya sudah sangat bagus, alangkah lebih bagus lagi jika diadakan kegiatan-kegiatan seperti ini,” ucap Lusje.
Menurutnya, orang mengenal perpustakaan sekarang bukan lagi tempat membaca buku melainkan sudah luas fungsinya.
Ia juga menyebutkan, dengan adanya lomba puisi untuk guru guru pendidik ini, merupakan salah satu kegiatan yang bisa dilakukan di perpustakaan.
Kenapa lomba puisinya hanya guru Bahasa Indonesia, karena setiap hari guru Bahasa Indonesia berhubungan dengan bahasa, salah satunya adalah puisi.
Biasanya di dalam kelas, hanya menerangkan dengan murid-muridnya, nah disini para guru-guru mempraktekannya dengan mengikuti lomba ini,” ungkap Pj Lusje.
Selain mengikuti lomba, acara ini juga sebagai ajang silaturahmi bagi guru-guru seKota Pangkalpinang.
Karena semua guru-guru Bahasa Indonesia semuanya berkumpul disini. “Nanti siapapun yang menjadi juara akan mendapatkan hadiah khusus dari saya,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan Kota Pangkalpinang, Eti Fahriaty mengatakan, jumlah peserta yang mengikuti lomba baca puisi ini sebanyak 58 peserta.
“Lomba ini diadakan selama dua hari, kemudian untuk final nya nanti akan diadakan di rumah residence,” ucap Eti.
Dikatakannya lomba puisi untuk guru bahasa ini baru pertama kali diadakan, dan para guru-guru sangat antusias sekali mengikuti lomba ini.
“Semoga acara ini berjalan lancar dan bisa menjadi agenda rutin tahunan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan,” tandasnya. (Siska/RB)