Post Views: 2,030
BABEL, RADARBAHTERA.COM – Seusai pimpin upacara bendera Hari Ulang Tahun (HUT) Repbulik Indonesia (RI) ke-77, Bupati Bangka Selatan (Basel), Riza Herdavid, instruksikan seluruh pejabat eselon II, III dan anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk mengikuti tes urine di Gedung Serba Guna Junjung Besaoh Bangka Selatan, Rabu (17/08/2022).
Bupati Riza menegaskan, kegiatan tes urine bagi seluruh ASN dan PHL di lingkungan Pemkab Basel, menindaklanjuti sebelumnya adanya oknum ASN yang menyalahgunakan narkotika.
“Saya minta seluruh ASN eselon II, III dan anggota Satpolpp untuk segera berkumpul di Gedung Serba Guna. Tadi saya bersama Bu Wabup ikut serta tes urine, karena kalau bukan dari pemimpin yang mulai siapa lagi,” tegasnya.
“Ini merupakan tindaklanjut kami selaku pemerintah daerah, Jangan sampai terjadi lagi ada oknum-oknum ASN maupun PHL di lingkungan pemerintah Basel, menggunakan narkotika ataupun menjual barang haram tersebut,” tambahnya.
Ia pun menjelaskan apabila nanti hasil tes urine seluruh ASN dan PHL, terdapat ada yang positif akan dilakukan tindakan tegas.
“Ya kami Pemda bersama BNNK, melakukan tes urine bagi seluruh pegawai. Apabila nanti terdapat atau ditemukan yang positif narkotika, kami akan tindak tegas dan akan dilihat sejauh mana dia menggunakan barang terlarang itu. Kalau masih bisa dibina atau rehab, maka kami memberikan sanksi ringan, tapi kalau sudah berat maka akan diberikan sanksi pemecatan atau pemberhentian,” tegas Riza.
Orang Nomor Satu di Basel itu juga mengimbau, kepada seluruh ASN maupun PHL dan masyarakat Basel untuk menjauhi narkotika.
“Saya harap jauhilah narkotika jenis apapun, kalau sudah mencoba atau menggunakan barang haram tersebut sudahlah tidak akan dapat apa-apa. Hidup akan hancur terutama akan merusak diri kita sendiri, apalagi kehidupan akan kacau,” pungkasnya. (Neneng)